Palembang (08/01), bertempat di halaman Kantor PT. Pelindo Regional 2 Palembang telah dilaksanakan Apel Penutupan Posko Terpadu Angkutan Laut Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025. Apel dipimpin oleh Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Palembang yaitu Idham Faca, ST., M.M., M.Tr.Opla yang juga dihadiri oleh Kepala Kantor Unit Pelaksana Teknis (KUPT), Instansi Pemerintah dan BUMN, TNI dan Polri, serta stakeholder terkait lainnya. Turut hadir Siswanto, ST., M.Si selaku Kepala Stasiun Meteorologi SMB II Palembang beserta staf.
Disampaikan bahwa jumlah penumpang selama posko ntaru 2024/2025 berjumlah 2.512 orang. Untuk arus mudik/embarkasi tertinggi terjadi pada tanggal 3 Januari 2025 (h+2) dengan jumlah penumpang 202 orang, sedangkan arus balik/debarkasi tertinggi terjadi di tanggal 23 Desember 2024 (h-2) dengan jumlah penumpang 219 orang. Jumlah tiket yang terjual di Pelabuhan Boom Baru sebanyak 1.273 tiket dengan penjualan online sebayak 510 tiket dan penjualan tiket melalui loket sebanyak 763 tiket.
Penyelenggaraan posko nataru tahun 2024/2025 terjadi penurunan sebesar 16% atau sebanyak 490 orang penumpang dibandingkan dengan penyelenggaraan posko nataru tahun 2023/2024. Kegiatan posko angkutan laut nataru ini dilaksanakan mulai tanggal 18 Desember 2024 hingga 08 Januari 2025 di Pelabuhan Boom Baru Palembang berjalan dengan baik tanpa adanya hambatan mulai dari penumpang hingga kapal berlayar sampai ke tujuan



